Keliling dan Luas Lingkaran

S
ebagaimana diketahui bahwa lingkaran adalah kurva tertutup sederhana yang merupakan tempat kedudukan titik-titik yang mempunyai jarak yang sama terhadap suatu titik tertentu. Keliling lingkaran adalah panjang lintasan yang ditempuh sepanjang lingkaran dari titik asal kembali ketitik asal tersebut. Luas lingkaran adalah luas daerah yang dibatasi atau dikelilingi oleh kurva yang berbentuk lingkaran. Rumus untuk mencari keliling dan luas lingkaran adalah :
\(\begin{aligned} \text{Keliling}&=2\pi r\ \text{dan}\ \text{Luas}=\pi r^2 \end{aligned}\)
Kita dapat membuat animasi di GeoGebra untuk menentukan keliling dan luas suatu lingkaran yang dibuat. Bagaimana caranya? Ikuti panduan berikut ini.
1. Buka GeoGebra.
2. Klik tool Slider. Klik pada Tampilan Grafik dan ketikkan Jarijari, nilai min=$1$,  max=$4$ (sesuai kebutuhan), increment=$0,1$. Klik OK. Perhatikan gambar berikut.
tool slider di geogebra
3. Klik tool Circle with center & radius. Klik pada Tampilan Grafik, muncul kotak dan ketikan Jarijari. Perhatikan gambar berikut.
radius lingkaran di geogebra
4.Klik tool Move. Klik Slider pilih Text dan ketikkan Keliling = $2\pi r$. Klik Ok. Perhatikan gambar berikut.
rumus keliling lingkaran
5. Klik lagi pada Tampilan Grafik. Ketikkan = $2\times 3,14\times \text{Jarijari}$. Klik Ok. Perhatikan gambar berikut.
rumus keliling lingkaran
6. Pada kolom Input, ketikkan $K=2*3,14*Jarijari$. Klik enter. Perhatikan gambar berikut.
keliling lingkaran
7. Klik tool Slider. Pilih Text dan ketikkan $= K$. Klik Ok. Perhatikan gambar berikut.
keliling lingkaran di geogebra
8. Selanjutnya kita akan membuat teks luas lingkaran. Klik tool Slider, pilih Text. Klik pada Tampilan Grafik, dan ketikkan $\text{Luas}=\pi r^2$. Klik Ok. Perhatikan gambar berikut.
rumus luas lingkaran
9. Masih pada Tampilan Grafik, ketikkan $=3,14\times \text{Jarijari}^2$. Klik Ok. Perhatikan gambar berikut.
rumus luas lingkaran
10. Pada kolom Input ketikkan $L=3,14*\text{Jarijari}\textasciicircum 2$, klik enter. Perhatikan gambar berikut.
Input di geogebra
11. Klik tool Slider, pilih Text. Klik pada Tampilan Grafik dan ketikkan $=L$. Klik Ok.
12. Selanjutnya kita akan membuat Check Box. Klik tool Slider pilih check box. Pada caption ketikkan Keliling. Selanjutnya klik ikon panah kecil dibawahnya dan pilih text1, text2, dan text3. Klik Apply. Perhatikan gambar berikut.
cek box di geogebra
13. Seperti pada langkah ke-$12$, pada caption ketikkan Luas. Selanjutnya pilih text4, text5, dan text6. Klik Apply. Perhatikan gambar berikut.
cek box di geogebra
14. Untuk menguji langkah $12$ dan $13$, silakan klik pada kotak Keliling dan Luas untuk menampilkan/menyembunyikan teks keliling dan luas. Perhatikan gambar berikut.
cek box di geogebra
14. Selanjutnya kita akan membuat tombol untuk menghidupkan, mematikan, dan mereset animasi keliling dan luas lingkaran. Klik tool Slider, pilih Button. Pada caption ketikkan ON dan pada bagian GeoGebra Script ketikkan StartAnimation[Jarijari]. Buat lagi tombol, pada caption ketikkan OFF dan pada bagian GeoGebra Script ketikkan StartAnimation[false]. Buat lagi tombol ketiga, pada caption ketikkan RESET dan pada bagian GeoGebra Script ketikkan StartAnimation[false] Jarijari=1. Klik Ok.
tombol di geogebra
15. Bagian terakhir, rapikan tampilan slider, lingkaran, kotak check box, tombol On, Off, dan Reset, beri pewarnaan sesuai keinginan.
Berikut Admin berikan contoh animasi keliling dan luas lingkaran menggunakan GeoGebra. Check/Uncheck kotak keliling atau luas untuk menampilkan atau menyembunyikan teks keliling dan luas lingkaran. Klik button ON untuk menghidupkan animasi, OFF untuk menghentikan animasi, dan RESET untuk mengembalikan animasi lingkaran ke tampilan awal dengan jari-jari $1$.
Demikian artikel cara membuat animasi keliling dan luas lingkaran menggunakan GeoGebra. Jika ada kesalahan mohon dikoreksi, jika belum paham mari diskusi, jika ada komentar tuliskan di sini, jika Anda senang akan saya buat panduan lagi. Semoga bermanfaat. Terima kasih.


Mau donasi lewat mana?

Paypal
Bank Rakyat Indonesia - Aan Triono / Rek : 0357-01-132169-50-3
Traktir saya minum kopi dengan cara memberi donasi. klik icon panah di atas. Terima kasih.
https://blog.choipanwendy.com